Kami Siap Mewujudnya Masyarakat Desa yang sehat, peduli, dan tanggap terhadap permasalahan kesehatan

Artikel

Kendhi Pitoe Park : Obyek Wisata Unggulan Desa Selotapak

07 November 2023 11:09:52

Administrator

389 Kali dibaca

Kendhi Pitoe Park merupakan obyek wisata unggulan milik Pemerintah Desa Selotapak yang dibuka sejak tahun 2022 lalu. Obyek wisata ini menyuguhkan pemandangan alam Gunung Penanggungan yang hijau dan cantik jika wisatawan berkunjung saat cuaca cerah. Selain itu, daya tarik lain dari wisata Kendhi Pitoe Park yaitu pemandangan persawahan terasiring khas Desa Selotapak yang menyerupai pemandangan terasiring persawahan yang berada di daerah Ubud, Bali.

Obyek wisata Kendhi Pitoe Park cocok dikunjungi sebagai tempat rekreasi bersama keluarga. Karena memiliki konsep wisata yang berbeda dengan yang lainnya, yaitu menyediakan kolam renang berbentuk unik menyerupai telapak kaki yang disetiap ujung jarinya terdapat kendhi yang berjumlah tujuh buah, yang digunakan sebagai pancuran air yang akan langsung menuju ke kolam renang. 

Di Kendhi Pitoe Park juga menyediakan beberapa spot foto yang terletak dibagian atas gunung. Seperti Spot Balon Udara yang menyajikan pemandangan alam hijau mempesona dari atas bukit yang memanjakan mata. Selain itu juga terdapat spot tenda ndeso dan taman malini regulo yang cocok dijadikan tempat berfoto instagramable dengan view latar Gunung Penanggungan yang indah.

Fasilitas yang terdapat di Obyek wisata Kendhi Pitoe Park ini juga cukup lengkap lho, mulai dari Mushola, Gazebo, Toilet, Tempat Parkir, Papan informasi, denah wisata, dan cafe yang menyediakan kuliner khas desa. cocok deh dikunjungi sebagai tempat rekreasi bersama keluarga. Btw tempat wisata ini dibuka dari hari selasa s/d minggu (senin-selasa libur) ya dari pukul 8 pagi s/d 5 sore. Yuk agendakan liburanmu di Kendhi Pitoe Park Desa Selotapak

Kirim Komentar

Komentar Facebook

Pemerintah Desa

Statistik

Arsip Artikel

Agenda

Belum ada agenda

Sinergi Program

SID
Media Online
Kecamatan Trawas

Media Sosial

Statistik Pengunjung

Hari ini:42
Kemarin:108
Total Pengunjung:46.919
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:18.226.172.240
Browser:Mozilla 5.0